Workshop Penyusunan Kurikulum Pelatihan Pekerti-AA UHO

Bertempat di Aula Mawwadah 1, Hotel Azizah Lepo-Lepo Kendari, pada tanggal 7 Juli 2022 Kegiatan Workshop Penyusunan Kurikulum Pelatihan Pekerti-AA UHO dibuka secara resmi oleh Ketua LPPMP UHO, Dr. La Ode Santiaji Bande, SP.,MP., didampingi Sekretaris LPPMP, Prof. Dr. Muhammad Arba, M.Si. Turut hadir dalam kegiatan ini, para Kepala Pusat dan Kabag Umum beserta jajaran Staf Administrasi. Peserta workshop berjumlah 30 orang dosen, berasal dari berbagai fakultas dan jurusan/prodi di lingkungan UHO. Mereka adalah para Instruktur yang telah lolos seleksi dan telah mengikuti Pelatihan ToT Pekerti-AA dari tanggal 28 November-1 Desember 2021 yang diselenggarakan oleh LPMPP Universitas Hasanuddin, Makassar (berdasarkan Surat Direktur SDM Dikti, beserta kewenangannya).

Dalam sambutannya, Ketua LPPMP UHO menyampaikan bahwa workshop ini  dalam rangka menyiapkan Pelatihan Peningkatan Keterampilan Dasar Teknik Instruksional (PEKERTI) untuk dosen muda. Kedepan, pelatihan  sejenis dapat dimanfaatkan dalam rangka peningkatan kompetensi profesional dosen dalam memangku jabatan fungsional, terutama dalam peningkatan keterampilan pedagogis. Oleh karena itu, sebelum mengikuti sertifikasi dosen, semua dosen wajib mengikuti pelatihan PEKERTI-AA. Melalui program PEKERTI, dosen muda dilatih dan dibimbing merencanakan, melaksanakan dan mengevaluasi pembelajaran yang berbasis aktivitas mahasiswa. Rangcangan pembelajaran yang dihasilkan dalam pelatihan PEKERTI selanjutnya diimplementasikan dalam proses pembelajaran dengan bimbingan dosen senior dalam rangka pemenuhan capaian pembelajaran lulusan.

Lebih lanjut, dalam sambutannya, Ketua LPPMP UHO menyampaikan beberapa poin penting terkait persiapan pelaksanaan Pelatihan Pekerti dan AA, antara lain: Pertama, perlu menyiapkan Pedoman/Panduan Kebijakan Umum Pelaksanaan Pelatihan Pekerti-AA UHO; Kedua, Penyusunan Kurikulum Pelatihan Pekerti-AA; Ketiga, Penyusunan Rencana Pembelajaran Pelatihan (RPP); Keempat, Penyusunan Rencana Pembelajaran Materi (RPM) untuk setiap materi/modul dan/atau pokok bahasan; dan Kelima, Penyusunan Bahan Ajar/Modul/Materi Pekerti dan AA. Pada kesempatan tersebut, Ketua LPPMP juga menyampaikan secara spesifik daftar materi untuk keperluan pelatihan Pekerti-AA sebanyak 29 Modul. Pada akhir sambutannya, Ketua LPPMP mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah berkontribusi, serta menghimbau agar semua peserta proaktif dalam mengikuti semua agenda workshop.